Ceramah tentang Sabar yang Menyentuh Hati lengkap dengan Hadits dan Keutamaannya

Kastolani Marzuki · Jumat, 30 September 2022 - 15:27 WIB
Ceramah tentang Sabar yang Menyentuh Hati lengkap dengan Hadits dan Keutamaannya
Ceramah tentang sabar beserta hadits dan keutamaannya.

JAKARTA, iNews.id - Ceramah tentang Sabar berikut ini bisa menjadi sumber rujukan bagi saat memberi tausiah di forum pengajian maupun di sekolah. 

Sabar memang mudah diucapkan namun terkadang sulit diterapkan. Padahal, sabar merupakan salah satu sifat mulia yang mesti dimiliki Muslim. Allah SWT pun sangat mencintai hamba-hamba-Nya yang bersabar dalam menjalankan ketaatan-Nya baik dalam beribadah maupun menjaga diri dari perbuatan maksiat.

Banyak peristiwa kekerasan dan pembunuhan karena kurangnya sifat sabar dalam diri seseorang. Mereka yang terbakar amarah akan mudah dikipasi hingga lupa diri yang akhirnya berujung penyesalan. Sebaliknya, orang yang memiliki sifat sabar akan menuai keberhasilan.

Sabar juga tidak melulu saat terkena musibah. Namun, sabar hakikatnya harus diterapkan dalam segala hal baik dalam ama ibadah maupun saat belajar mencari ilmu bagi pelajar.

Berikut ceramah tentang sabar dan keutamaannya

اَلْحَمْدُ لِلّٰه، وَالصَّلَاةُ وَالسَّلَامُ عَلَى سَيِّدِنَا مُحَمَّدٍ رَسُوْلِ اللهِ، وَعَلَى آلِهِ وَصَحْبِهِ وَمَنْ وَالَاهُ، وَأَشْهَدُ أَنْ لَّا إِلهَ إِلَّا اللهُ وَحْدَهُ لَا شَرِيْكَ لَهُ، وَأَشْهَدُ أَنَّ سَيِّدَنَا مُحَمَّدًا عَبْدُهُ وَرَسُوْلُهُ، لَا نَبِيَّ بَعْدَهُ،
أَمَّا بَعْدُ

Alhamdulillah, pada hari ini kita patut bersykur kepada Allah SWT karena masih diberikan nikmat iman, nikmat islam, dan nikmat sehat.

Sholawat serta salam semoga selalu tercurahkan kepada junjungan Nabi Muhammad SAW yang telah membawa dari zaman kegelapan ke zaman yang terag benderang dengan cahaya iman dan Islam.

Hadirin yang dirahmati Allah

Tiap manusia pasti pernah ditimpa musibah mulai dari kehilangan harta, ditinggalkan anggota keluarga tercinta, ketakutan dan kelaparan (kemiskinan).

Musibah juga tak melulu yang berujung duka, namun ada musibah yang membuat orang seakan bahagia yakni dengan mendapat jabatan, rezeki melimpah atau kekayaan yang semuanya bisa melenakan seseorang untuk bersyukur.


Editor : Kastolani Marzuki

Follow Berita iNews di Google News