JAKARTA, iNews.id – Doa anak sholeh sholehah dan penurut penting diamalkan orang tua terutama tiap selesai sholat fardu. Sebab, doa setelah sholat wajib merupakan salah satu waktu yang mustajab.
Memanjatkan doa tersebut merupakan bentuk ikhtiar batin agar anak menjadi pribadi yang berakhlak dan berbakti kepada orang tua.
Dikisahkan dalam Alquran, bahwa Nabi Ibrahim alaihisalam (as) selalu berdoa kepada Allah agar diberikan keturunan anak dan cucu yang sholeh. Doa Nabi Ibrahim as sebagaimana disebutkan dalam Alquran, Surat Ibrahim ayat 40 dikabulkan Allah SWT dengan dikaruniai dua putra yang sholeh yakni, Nabi Ismail as dan Nabi Ishaq.
Tiap orang tua pasti menginginkan yang terbaik untuk anak-anaknya. Harapan orang tua ingin anaknya menjadi pribadi yang pintar, berbakti, dan senantiasa melibatkan Allah SWT dalam setiap kegiatan yang dilakukan.
Selain sebagai permata di dunia, kehadiran anak sholeh juga bisa menjadi penolong para orang tua kelak di akhirat nanti.
Karena itu, penting bagi orang tua untuk mendidik anak-anaknya supaya kelak menjadi sholeh dan sholehah. Selain itu, paling utama adalah meminta pertolongan kepada Allah SWT dengan memanjatkan doa memohon dikaruniai anak sholeh sholehah.
Berikut ini kumpulan doa anak sholeh dan sholehah yang bisa dipanjatkan para orang tua lengkap dengan tulisan Arab, latin dan artinya.
Doa Anak Sholeh Sholehah
1. Doa agar Anak Sholeh
Doa agar anak sholeh sholehah pertama yang bisa diamalkan yakni doa yang dipanjatkan Nabi Ibrahim as.
رَبِّ هَبْ لِيْ مِنَ الصّٰلِحِيْنَ
Latin: Rabbi hablii minash shoolihiin
Artinya: Ya Rabbku, anugerahkanlah kepadaku (seorang anak) yang termasuk orang-orang yang saleh. (QS As Shaffat: 100).
2. Doa agar Anak Rajin Sholat
Doa anak sholeh sholehah kedua yakni doa Nabi Ibrahim kala meminta kepada Allah SWT diberikan keturunan yang rajin sholat dan beribadah.
رَبِّ اجْعَلْنِيْ مُقِيْمَ الصَّلٰوةِ وَمِنْ ذُرِّيَّتِيْۖ رَبَّنَا وَتَقَبَّلْ دُعَاۤءِ
Latin: Rabbij'alnii muqiimash sholaati wa minng dzurriyyatii, rabbana wataqabbal du'aa
Artinya: Ya Rabbku, jadikanlah aku dan anak cucuku orang-orang yang tetap mendirikan shalat, ya Rabb kami, perkenankan doaku. (QS. Ibrahim: 40).
3. Doa agar Dikaruniai Anak Baik
Doa anak sholeh sholehah selanjutnya yakni doa Nabi Zakaria agar dikaruniai anak yang baik
رَبِّ هَبْ لِيْ مِنْ لَّدُنْكَ ذُرِّيَّةً طَيِّبَةًۚ اِنَّكَ سَمِيْعُ الدُّعَاۤءِ
Latin: Rabbi hablii milladunngka dzurriyyatan thoyyibah, innaka samii'uddu'aa
Artinya: "Ya Rabbku, berilah aku dari sisi Engkau seorang anak yang baik. Sesungguhnya Engkau Maha Pendengar doa". (QS. Ali Imran: 38).
4. Doa Minta Keturunan yang Baik
Doa anak sholeh sholehah berikutnya yakni doa orang-orang mukmin agar diberikan keturunan yang taat kepada Allah.
رَبَّنَا هَبْ لَنَا مِنْ اَزْوَاجِنَا وَذُرِّيّٰتِنَا قُرَّةَ اَعْيُنٍ وَّاجْعَلْنَا لِلْمُتَّقِيْنَ اِمَامًا
Rabbanaa hablanaa min azwaajina wamin dzurriyatinaa qurrata a'yuniw wajalnaa lil muttaqiina imaama
"Ya Rabb kami, anugerahkanlah kepada kami isteri-isteri kami dan keturunan kami sebagai penyenang hati (kami), dan jadikanlah kami imam bagi orang-orang yang bertaqwa." (QS. Al Furqan: 74)
5. Doa agar Anak Lemah Lembut
Doa anak sholeh sholehah berikutnya yakni meminta agar diberikan akhlak yang lemah lembut dan pintar
اَللَّهُمَّ احْفَظْ وَلَدَ الَّذِي اَخْرَجْتَ مِنْ عَالَمِ الظُّلْمِ اِلَى عَالِمَ النُّوْرِ وَاجْعَلْهُ صَحِيْحًا كَامِلاً عَاقِلاً لَطِيْفًا اَللَّهُمَّ اجْعَلْهُ شَاهِدًا وَمُبَارَكاً وَعَالِماً وحَافِظًا لِكَلاَمِكَ الْمَكْنُوْنِ وَكِتَابِكَ الْمَحْفُوْظِ اَللَّهُمَّ طَوِّلْ عُمْرَهُ وَصَحِّحْ جَسَدَهُ وَاَفْصَحْلِسَانَهُ لِقِرَاءَةِ القُرْآنِ وَالْحَدِيْثِ
Ya Allah, jagalah anak yang Engkau keluarkan dari alam kegelapan ke alam nyata ini, jadikanlah ia sebagai anak yang saleh, sehat, sempurna, yang lemah lembut, yang cerdas, yang pandai yang penuh barokah, yang pandai dan menjaga kalimat Mu dan menjaga kitab-kitabMu. Ya Allah panjangkanlah umurnya, sehatkanlah tubuhnya dan baguskanlah lisannya untuk membaca Alquran dan hadist.
6. Doa agar Anak Pintar
Doa anak sholeh sholehah lainnya yakni meminta agar diberikan kecerdasan.
اَللَّهُمَّ امْلَأْ قُلُوْبَ أَوْلَادِنَا نُوْرًا وَحِكْمَةً وَأَهْلِهِمْ لِقَبُوْلِ نِعْمَةٍ وَاَصْلِحْهُمْ وَاَصْلِحْ بِهِمُ الْأُمَّةَ
Latin: Allaahummam-la’ quluuba aulaadinaa nuuron wa hik-matan wa ahlihim liqobuuli ni’matin wa ashlih-hum wa ashlih bihimul ummah
Artinya: Ya Allah, penuhilah hati anak-anak kami dengan cahaya dan hikmah, jadikan mereka hamba-hamba-Mu yang pantas menerima nikmat, dan perbaikilah diri mereka dan perbaiki pula umat ini melalui mereka.
7. Doa agar Anak Berbakti
Doa anak sholeh sholehah lainnya ini dapat dipanjatkan orang tua agar anak selalu berbakti.
اَللَّهُمَّ بَارِكْ لِي فِي أَوْلَادِي وَلَا تَضُرَّهُمْ وَوَفِّقْهُمْ لِطَاعَتِكَ وَارْزُقْنِي بِرَّهُمْ
Latin: Allahumma baariklii fii aulaadii, wa la tadhurruhum, wa waf fiqhum lithoo ’atik war zuqnii birrohum
Artinya: Ya Allah berikanlah berkah untuk hamba pada anak-anak hamba, janganlah Engkau menimpakan bahaya kepada mereka, berikanlah mereka taufik untuk taat kepada-Mu dan karuniakanlah rezeki kepada hamba berupa bakti mereka.
Demikian ulasan kumpulan doa anak sholeh sholehah yang bisa diamalkan para orang tua agar dikaruniai keturunan yang baik.
Wallahu A'lam
Editor : Kastolani Marzuki
Follow Berita iNews di Google News