Marak Perang Mercon, Bupati Lobar: Ngapain Bakar Duit?

Muzakir · Rabu, 12 Mei 2021 - 14:45 WIB
Marak Perang Mercon, Bupati Lobar: Ngapain Bakar Duit?
Perang mercon

LOMBOK BARAT, iNews.id - Bupati Lombok Barat (Lobar) Fauzan Khalid tidak menampik masih adanya anak-anak yang rutin perang mercon selama Bulan Ramadan. Dia pun mengimbau agar kegiatan itu dihentikan karena berbahaya dan hanya membakar-bakar uang itu.

“Kita juga minta kesadaran masyarakat karena itu berbahaya. Berbahaya untuk mereka dan ngapain bakar-bakar duit?” kata Fauzan, di Lobar, Rabu (12/5/2021).

Fauzan mengingatkan perang mercon di Lobar telah dilarang sejak 2020. Polres Lobar bahkan giat mengadakan razia, namun anak-anak secara sembunyi masih saja melakukannya.

Kegiatan perang mercon dilakukan saat pagi hari. Kegiatan perang petasan ini jelas mengganggu warga yang mau memulai rutinitasnya. 

“Kalau mercon serupa tahun sebelumnya dilarang. Memang ada beberapa masyarakat kita melanggar larangan itu,” kata Fauzan.


Editor : Erwin C Sihombing

Follow Berita iNews di Google News