skin ads
skin ads

5 Resep Cilor Enak dan Kenyal, Cara Buatnya Gampang Bikin Nagih

Vien Dimyati · Jumat, 11 Maret 2022 - 12:40 WIB
5 Resep Cilor Enak dan Kenyal, Cara Buatnya Gampang Bikin Nagih
Resep Cilor enak dan kenyal (Foto: Instagram@regunancha)

JAKARTA, iNews.id - Ada banyak resep cilor enak dan lezat yang bisa dibuat kapan saja. Jajanan khas Jawa Barat ini terbuat dari tepung kanji

Cilor merupakan singkatan dari aci dan telur. Cara membuat cilor cukup mudah dan gampang. Anda hanya membuat adonan tepung kanji dan kemudian dibalut dengan telur. 

Anda bisa memasak hingga sedikit kering atau setengah matang. Bisa disesuaikan dengan selera. Paling nikmat menyantap cilor dengan saus sambal atau cabai bubuk.

Jajanan cilor ini mudah ditemukan di pinggir jalan dan dikenal sebagai jajanan SD. Kali ini, jika penasaran ingin mencicipi cilor, Anda bisa membuat di rumah dengan berbagai macam kreasi. 

Berikut adalah resep cilor enak dan gurih yang bisa dibuat, dirangkum melalui berbagai Instagram pada Jumat (11/3/2022).

1. Resep Cilor Gulung

Bahan Kulit:

200 gr tepung sagu
100 gr tepung hunkwe
2 siung bawang putih, haluskan
1 sdt garam
1 btg daun bawang, iris halus
200 ml air, didihkan
3 btr telur, kocok bersama 1/4 sdt garam

Bahan Saus Kacang:

100 gr kacang tanah, goreng
3 siung bawang putih, goreng
6 cabai keriting merah, goreng
500 ml air
1 sdt garam
1 sdm gula pasir
2 sdt cuka
3 sdm kecap manis, untuk pelengkap

Cara Membuat:

1. Cilor, campurkan tepung sagu, tepung hunkwe, garam, bawang putih halus, dan daun bawang. Aduk rata. Tambahkan air, lalu aduk kembali hingga semua tercampur rata.
2. Bentuk cilor menjadi bulatan-bulatan kecil. Sisihkan.
3. Saus, campur saus sambal, cabai tabur, dan air panas, aduk rata.
4. Rebus cilor hingga mengapung. Angkat.
5. Tusuk cilor, balurkan dalam telur yang sudah dikocok lepas.
6. Goreng di atas minyak, lalu semprotkan telur kembali di penggorengan, lalu gulung bersama cilor.

2. Resep Cilor Kenyal

Bahan 1:

200 gram tepung terigu
140 gram tepung tapioka
500 ml air
1 sdm kaldu jamur bubuk
1 - 1,5 sdt garam
1/2 sdt merica bubuk
1 sdt bawang putih bubuk

Bahan 2 (kocok merata):

4 butir telur ayam
100 ml air

Pelengkap: Bumbu tabur sesuai selera

Cara membuat:

1. Di panci campur tepung terigu, kaldu jamur, garam, merica, bawang putih bubuk dan daun bawang dengan air lalu masak sambil diaduk aduk terus hingga menjadi adonan.
2. Tambahkan tepung tapioka sedikit demi sedikit hingga bisa dibentuk. Taburi alas dengan tepung tapioka lalu gunakan gilasan. Gilas adonan dan potong-potong kecil. Masak air hingga mendidih lalu masukan aci, masak hingga matang mengapung di air, angkat.
3. Panaskan cetakan /teflon kecil yang diberi sedikit minyak. Masukkan aci kemudian tuangi sedikit telur hingga menutupi aci. Jika sudah matang balik. Angkat. Beri bumbu sambil diaduk-aduk dengan sendok.

3. Resep Cilor Balado

Bahan:

Tepung terigu
Tepung kanji
(takaran tepung kanji lebih banyak)
Bawang putih cacah
Air panas/hangat secukupnya
Telur secukupnya
Garam
Penyedap rasa
Saus sambel
Saus tomat, kecap, dan bumbu balado bubuk

Cara Membuat:

1. Campur tepung terigu, tepung kanji, bawang putih, garam, dan penyedap rasa.
2. Tuangkan sedikit-sedikit air panas ke adonan sambil diaduk pelan pakai sendok/spatula.
3. Kalau adonan sudah bisa dipulung, hentikan penuangan air kemudian bentuk sesuai selera dan rebus cilornya.
4. Kalau sudah direbus, tiriskan sebentar dan masukkan di wadah yang sudah diberi minyak agar cilor tidak lengket.
5. Semetara itu, tumis bawang putih dan cabai rawit yang sudah dicacah, lalu masukkan cilor di wadah yang sudah diberi minyak tadi.
6. Setelah itu tambahkan telur sambil agak diorak-arik.
8. Baru masukkan saus, kecap, dan yang terakhir bubuk balado.

4. Resep Cilor Tusuk

Bahan:

250 gram tapioka
125 gram terigu
2 butir telur kocok lepas
1 batang daun bawang (rajang halus)
Tusukan sate secukupnya
Minyak goreng

Bumbu halus:

3 butir bawang putih
Garam, lada dan kaldu bubuk
100 ml air

Saus:

8 sdm saus cabai me
1 sdt gula
3 sdt bubuk cabai
5 sdm air hangat

Cara membuat :

1. Siapkan wadah, masukan tapioka, terigu, garam dan penyedap secukupnya. Aduk rata. Tambahkan sedikit demi sedikit air rebusan bumbu halus.
2. Uleni sampai tercampur dan kalis. Bentuk adonan menjadi bulat-bulat hingga habis.
3. Siapkan panci dan air untuk merebus cilor, tambahkan 3 sdm minyak goreng ke dalam air, supaya adonan tidak menempel satu sama lain, rebus cilor di air mendidih hingga mengapung, angkat lalu sisihkan.
4. Apabila cilor sudah tidak begitu panas , tusukan satu per satu ke dalam tusukan, hingga habis. 
5. Siapkan mangkuk, masukkan telur, tambahkan 2 sdm air matang, kocok lepas, lalu masukkan cilor yang sudah ditusuk-tusuk balur ke dalam telur yang sudah dikocok lepas hingga merata. 6. Goreng di minyak panas, sambil sesekali diputar agar matang merata, lakukan hingga habis, sisihkan.
6. Untuk saus, campurkan semua bahan di dalam satu mangkuk, lalu siap untuk diguyur di atas cilor yang sudah digoreng. Cilor siap disajikan.

5. Resep Cilor Original

Bahan:

200 gram tepung tapioka
30 gram tepung terigu
1 sachet 4 gram bawang putih
2 sdt kaldu ayam bubuk/ kaldu jamur
1/2 sdt lada bubuk
2 batang daun seledri, iris tipis
2 butir telur, kocok
180 ml air panas mendidih
20 ml Minyak goreng
Bumbu tabur bon cabe / sesuai selera

Cara Membuat:

1. Campur tepung tapioka, terigu, kaldu, lada, bawang putih, daun seledri, aduk rata.
2. Tuang air panas sedikit-sedikit saja sambil diaduk pakai tangan, tekstur tidak lembek/keras, asal kalis bisa dipulung. Bentuk adonan aci memanjang sesuai selera.
3. Didihkan air beri 2 sdm minyak goreng, masukkan adonan aci yang sudah dipulung, hingga aci mengapung. Angkat, tiriskan dan dinginkan, kemudian potong-potong.
4. Panaskan minyak goreng, masukkan potongan aci sambil diaduk bolak balik sekitar 5 menit, kemudian tuang telur kocok, aduk-aduk menjadi orak-arik, masak hingga semua matang, angkat. Sajikan bersama bumbu tabur sesuai selera.


Editor : Vien Dimyati

Follow Berita iNews di Google News