skin ads
skin ads

5 Resep Sayur Lodeh Udang, Ini Bahan Dasar dan Cara Membuatnya

Nur Afidah Zalfalia Sagit · Sabtu, 25 Desember 2021 - 20:49 WIB
5 Resep Sayur Lodeh Udang, Ini Bahan Dasar dan Cara Membuatnya
Resep Sayur Lodeh Udang (Foto: helen_ranap)

JAKARTA, iNews.id - Resep sayur lodeh udang menjadi salah satu menu yang bisa dihidangkan kapan saja. Anda juga bisa berkreasi menambahkan berbagai isian sayur lodeh. Salah satunya ditambahkan dengan udang.

Isian dari sayur lodeh memiliki kesamaan dengan sayur asam. Hanya saja, sayur lodeh diolah dengan santan. Sayur lodeh merupakan hidangan berkuah santan yang berasal dari Jawa Tengah.

Bahan dasar membuat sayur lodeh udang juga tidak terlalu sulit dibuat. Anda hanya membutuhkan bumbu berupa bawang, cabai, laos, kemiri, dan lainnya. 

Penasaran ingin mencicipi sayur lodeh udang? Berikut ulasannya dirangkum pada Sabtu (25/12/2021).

1. Resep Sayur Lodeh Udang

Bahan:

2 labu siam
200 gram udang
1 ikat kacang panjang
1 tangkai pete
1 terong hijau
5 cabai hijau (potong serong)
1 bungkus Santan Kara

Bumbu Halus:

7 siung bawang merah
4 siung bawang putih
3 buah cabai merah besar
1/2 sdt terasi udang
2 butir kemiri
1/2 ruas laos
4 cabai rawit
Secukupnya garam
Secukupnya gula
Secukupnya Kaldu jamur

Cara Membuat:

1. Siapkan semua bahan, potong-potong sesuai selera lalu cuci bersih dan tiriskan. Haluskan semua bumbu. Tumis bumbu halus dan masukkan udang, tumis hingga bumbu matang.
2. Rebus air kira-kira setengah panci lalu masukkan bumbu halus yang telah ditumis tadi, tunggu hingga mendidih.
3. Setelah mendidih, masukkan labu siam, terong dan kacang panjang, tunggu hingga sedikit layu.
4. Masukkan garam, gula dan kaldu jamur. Koreksi rasa.
5. Setelah itu masukkan santan kara dan terakhir masukkan cabai hijau dan pete lalu tunggu hingga mendidih.
6. Makanan siap disajikan dan disantap bersama keluarga.

2. Resep Sayur Lodeh Udang dan Telur Puyuh

Bahan:

1 paket sayur lodeh
100 gram udang, rebus
20 butir telur puyuh, rebus
250 ml santan instan
500 ml air
1 sdm minyak untuk menumis

Bumbu:

1 batang serai, geprek
2 lembar daun salam
1 ruas jari lengkuas, geprek
1 siung bawang merah, iris
1 siung bawang putih, cincang
1/2 sdt lada bubuk
1 sdt garam

Cara Membuat:

1. Siapkan semua bahan. Tumis duo bawang salam sereh dan lengkuas hingga harum. Tuang air, biarkan mendidih.
2. Masukkan bahan sayur lodeh yang keras-keras dulu. Lalu masukkan telur puyuh dan udang rebus, lalu masukkan yang daun-daun.
3. Beri garam dan lada bubuk, tuang santan sambil diaduk-aduk hingga matang. Siap sajikan.

3. Resep Sayur Lodeh Udang dan Nangka

Bahan:

250 gram nangka mentah
250 gram udang (buang kepalanya)
65 ml santan instan
7 siang bawang merah
5 siung bawang putih
5 cabai merah keriting
10 cabai rawit
2 kemiri sangrai
Seruas jari kunyit bakar
Seruas jari jahe
Seruas jari lengkuas
2 lambar daun jeruk
2 lembar daun salam
1 batang serai
Garam
Penyedap rasa
1/2 sdt gula putih

Cara Membuat:

1. Rebus nangka 3/4 matang buang airnya lalu sisihkan.
2. Haluskan cabai, bawang merah, bawang putih, kunyit, dan kemiri.
3. Geprek lengkuas, jahe lalu tumis bersama bumbu halus sampai harum dan biarkan kunyit agak matang.
4. Lalu masukkan nangka, beri segelas air putih lalu tutup rapat agar nangka matang dan empuk.
5. Kemudian masukkan udang, lalu aduk rata biarkan udang matang.
6. Lalu masukkan santan, beri segelas air putih, lalu beri garam. Gula dan penyedap rasa. Biarkan air sedikit menyusut sambil diaduk lalu koreksi rasa jika sudah pas siap di sajikan.

4. Resep Sayur Lodeh Udang dan Tempe Bosok

Bahan:

1/2 papan tempe bosok dipotong dadu
1/4 bagian labu, bersihkan lalu potong dadu
2 ons udang, siangi (bersihkan dari kotoran)
1 wortel (opsional), potong dadu

Bumbu Halus:

7 siung bawang merah
3 siung bawang putih
1/2 sdt ketumbar
Cabai rawit, cabai besar (sesuai selera)
1 ruas jari Kunyit (kunir)

Bumbu yang dimemarkan:

1 serai
1 ruas jempol lengkuas/laos
5 lembar daun jeruk

Bahan lain:

1 liter air (didihkan/suhu panas)
1 sachet santan instan atau 1 gelas air santan
Secukupnya garam gula
Minyak untuk menumis

Cara Membuat:

1. Siapkan bahan-bahan. Kukus tempe bosok selama 5-7 menit untuk menghilangkan bau langu (bisa dimasukkan daun jeruk & daun salam dalam kukusan).
2. Haluskan & memarkan bumbu. Siapkan minyak panas di api kecil, tumis bumbu halus sampai matang (menggumpal), masukkan serai & lengkuas.
3. Masukkan labu dan wortel, masak sekitar 3 menit lalu tambahkan air panas.
4. Aduk sayur, masukkan udang & tempe bosok yang sudah dikukus + daun jeruk. Masak hingga udang agak empuk.
5.Masukkan santan gula garam, aduk sayur jangan sampai santan pecah. Masak hingga matang, kecilkan api kompor & cicipi. Sayur lodeh siap disajikan

5. Resep Sayur Lodeh Udang dan Tahu

Bahan:

3 tahu, potong kotak kecil
Pepaya serut secukupnya
10 buncis, potong serong
Segenggam udang kecil-kecil
Santan Instan ukuran Kecil
2 sdm minyak untuk menumis
Secukupnya Air
4 bawang merah, iris
3 bawang putih, iris
1 cabai merah, iris serong
2 sdt gula pasir
1 sdt kaldu jamur
2 sdt garam

Cara Membuat:

1. Goreng tahu setengah matang, sisihkan
2. Tumis bumbu iris hingga harum. Tambahkan udang tumis hingga berubah warna.
3. Masukkan tahu, buncis, dan pepaya serut. Tambahkan air, masukkan santan. Didihkan. Aduk-aduk agar santan tidak pecah.
4. Tambahkan gula, kaldu bubuk, garam koreksi rasa. Jika sudah pas, matikan api. Siap disajikan.


Editor : Vien Dimyati

Follow Berita iNews di Google News