JAKARTA, iNews.id - Teks MC buka bersama di bulan Ramadan 2023 penting untuk diketahui. Apalagi, acara seperti ini akan dilaksanakan selama satu bulan penuh.
Buka bersama atau bukber merupakan salah satu cara menjalin tali silaturahmi antarsesama. Agar acara bisa berjalan dengan lancar, berikut susunan acara dan teksnya.
Teks MC Buka Bersama Puasa Ramadan
- 1. Pembuka
Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh
Teman-teman yang saya cintai, Alhamdulillah kita bisa berkumpul dan dipertemukan di bulan Ramadan yang indah. Marilah kita bersama-sama mengucap syukur atas berkah Allah SWT yang tak terhingga sampai detik ini.
Shalawat dan salam mari kita curahkan kepada junjungan nabi Muhammad SAW yang telah membawa kita menuntun kita sampai dengan seperti ini. Sebelum kita memulai acara marilah kita membaca bismillah bersama-sama.
Editor : Puti Aini Yasmin
Follow Berita iNews di Google News