Bahan:
1 porsi nasi
1 butir telur
1 batang daun bawang, iris agak tebal
3 cabai rawit / sesuai selera
2 bawang putih, cincang
Secukupnya minyak
Saus:
1 sdt saus tiram
1 sdt kcp asin
1 sdt kcp ikan
1 sdm kcp manis
2 sdm air
Lada sesuai selera
Cara Membuat:
1. Tumis bawang putih, cabai, daun bawang dengan minyak sedikit. Sampai harum.
2. Kemudian, masukkan satu butir telur. Masak seperti memasak telur ceplok. Masukkan bahan saus. Jika sudah terlihat agak setengah matang. Tuang ke atas nasi yang siap disantap.
3. Note: Tips untuk tingkat kematangan telur, ketika telur sudah setengah matang, bagian tengah masih cair, matikan api. Diamkan satu menit di atas kompor dengan tetap ditutup teflonnya, baru kemudian diangkat. Nanti bagian tengah telurnya padat, tidak cair, tapi masih lembut.
Editor : Vien Dimyati
Follow Berita iNews di Google News