skin ads
skin ads

11 Keutamaan Hari Jumat Lengkap dengan Dalil, Nomor 6 Doanya Diijabah

Kastolani Marzuki · Jumat, 05 Agustus 2022 - 09:56 WIB
11 Keutamaan Hari Jumat Lengkap dengan Dalil, Nomor 6 Doanya Diijabah
Keutamaan Hari Jumat bagi umat Islam yang dianjurkan untuk banyak melakukan amal ibadah. (Foto: Freepik)

8. Amal Pahala Dilipatgandakan

Keutamaan hari Jumat lainnya yakni amal pahala dilipatgandakan.

Dalam kitab Al-Umm, Imam Syafi'i meriwayatkan hadis yang berbunyi:

بَلَغَنَا عَنْ عَبْدِ اللهِ بْنِ أَبِي أَوْفَى أَنَّ رَسُولَ اللهِ - صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ  قَالَ أَكْثِرُوا الصَّلَاةَ عَلَيَّ يَوْمَ الْجُمُعَةِ فَإِنِّي أُبَلَّغُ وَأَسْمَعُ قَالَ وَيُضَعَّفُ فِيهِ الصَّدَقَةُ

Artinya : Telah sampai kepadaku dari Abdillah bin Abi Aufa bahwa Rasulullah bersabda, ‘Perbanyaklah membaca shalawat kepadaku di hari Jumat sesungguhnya shalawat itu tersampaikan dan aku dengar’. Nabi bersabda, ‘Dan di hari Jumat pahala bersedekah dilipatgandakan’. (Imam al-Syafi’i, al-Umm, juz 1, hal. 239).  

9. Meninggal di Hari Jumat Dilindungi dari Siksa Kubur

Keutamaan hari Jumat lainnya yakni orang yang meninggal di hari tersebut akan terlindungi dari siksa kubur.
Keterangan seperti ini memang ada di dalam beberapa riwayat yang shahih dari Rasulullah SAW. Salah satunya adalah hadits berikut ini:

Dari Abdullah bin Amru ra. berkata bahwa Rasulullah SAW bersabda, "Tidaklah seorang muslim meninggal di hari Jumat, kecuali Allah lindungi dari fitnah kubur. (HR Tirmizy 1074)

Syeikh Nashiruddin Al-Albani termasuk di antara ulama yang menshahihkan hadits ini, sebagaimana yang tercantum di dalam kitab Ahkamul-Janaiz halaman 49-50.

Matan hadits ini tidak menyebutkan seseorang yang mati di hari Jumat akan dibebaskan dari azab kubur, melainkan Allah SWT lindungi dari azab kubur. Boleh jadi seharusnya dia disiksa di alam kuburnya, dan siksaan itu memang ada. Hanya kemudian Allah SWT melindunginya dari tersentuh siksaan itu.

10. Waktu Terbaik Akad Nikah

Keutamaan hari Jumat berikutnya yakni salah satu waktu terbaik untuk melangsungkan akad nikah ataupun khitbah (lamaran). Jumhur ulama yakni, madzhab hanafiyah, malikiyah, syafiiyah dan hanabilah, menganjurkan agar akad nikah dilakukan di hari Jumat. 

”Dianjurkan melakukan akad nikah pada hari jumat, karena beberapa ulama salaf menganjurkan hal itu, di antaranya adalah Samurah Ibnu Habib, Rasyid bin Said, dan Habib bin
Utbah. Di sisi lain, hari jumat merupakan hari yang istimewa dan hari raya islam, di mana pada saat itu Nabi Adam ‘alaihis salam diciptakan.

11. Hari Raya Muslim

Keutamaan hari Jumat berikutnya yakni sebagai Hari Raya Muslim dalam tiap pekan. Karena itu, dianjurkan untuk mandi besar di hari Jumat, larangan bepergian saat mendekati sholat Jumat dan larangan berpusa khusus di hari Jumat.

Sebab, menurut para ulama, Hari jumat adalah hari yang dimuliakan oleh Allah subhanahu wata’ala. Karena itu, sudah seharusnya Muslim menghormati dan memuliakan Hari Jumat.

Ddari penjelasan di atas dapat disimpulkan bahwa hari Jumat merupakan waktu istimewa yang memiliki banyak keutamaan di dalamnya. Karenanya, sangat dianjurkan untuk banyak melakukan amal ibadah di hari mulia itu.

Wallahu A'lam


Editor : Kastolani Marzuki

Follow Berita iNews di Google News