Hikmah

Apakah Surah Yasin Bisa Mengabulkan Hajat? Gus Baha Ungkap Kekeramatannya

Kastolani Marzuki ยท Kamis, 22 September 2022 - 17:44 WIB
Apakah Surah Yasin Bisa Mengabulkan Hajat? Gus Baha Ungkap Kekeramatannya
Bacaan Yasin Fadhilah dan keampuhannya untuk hajat agar segera terkabul. (Foto: Freepik)

"Saya punya teman wiridan Yasin 41 kali. Hari terakhir ini setelah beberapa tahun mengamalkannya langsung pintunya terbuka, bisa jalan sampai ke walisongo saat itu juga. Sekarang sudah kaya orangnya. Itu karena barokahnya Surat Yasin. barokahnya wiridan Surat Yasin 41x," katanya dalam pengajian Kitab Syariatullah Al Kholidah diunggah Kanal Youtube Nuha Channel.

Sedangkan manfaat membaca Surat Yasin 3x dan 7x akan memudahkan urusan sulit yang dihadapi seseorang seperti terlilit utang dan ketakutan luar biasa karena ada persoalan.

Keutamaan membaca Surat Yasin 3x dan 7x ini diungkapkan Prof Dr KH Abdul Ghofur, Pengasuh Ponpes Sunan Drajat Banjaranyar Paciran Lamongan.

Dalam pengajiannya yang diunggah di kanal YouTube, KH Abdul Ghofur menjelaskan, salah satu keutamaan Surat yasin jika diamalkannya rutin akan mendatangkan keberkahan. Seperti karena ketakutan luar biasa karena kesalahan dan terlilit hutang. 

"Maka dianjurkan membaca Surat Yasin 3x, insyaallah akan dimudahkan urusannya termasuk utang-utangnya. Kalau urusannya lebih besar lagi, dianjurkan untuk menambah jumlah bacaan surat yasin sebanyak 7x dengan satu tujuan mengharap ridho Allah," katanya.

Demikian penjelasan mengenai apakah Surah Yasin bisa mengabulkan hajat yang perlu diketahui Muslim.

Wallahu A'lam


Editor : Kastolani Marzuki

Follow Berita iNews di Google News