Bahan:
1 ekor ayam negri ukuran sedang, belah tengah jangan sampai putus, potong ceker
2 jeruk nipis ukuran kecil
Garam secukupnya
2 sumpit bagian ujung
diruncingkan, tusukkan ke ayam bagian atas dan paha bawah
Bumbu ungkep:
Bawang putih, kunyit, kemiri, ketumbar, lada sedikit, lengkuas, jahe, sereh, daun salam, daun jeruk, air kelapa tua, garam, kaldu ayam.
Cara membuat:
1. Lumuri ayam dengan jeruk nipis, garam, diamkan 1/2 jam, cuci bersih.
2. Tusuk ayam bagian sayap atas, paha bawah, sampai berbentuk bekakak, ungkep dengan api sedang cenderung kecil sampai empuk.
Bumbu oles:
Sisa bumbu ungkep ayam, ditambah saus tiram, kecap manis, kecap Inggris, saus tomat, brown sugar/gula merah warna hitam, margarin, lada hitam halus, masak jadi satu sampai kental, bumbu siap dipakai untuk olesan, bakar ayam dengan arang sampai matang kecoklatan dan wangi.
Editor : Vien Dimyati
Follow Berita iNews di Google News