skin ads
skin ads
Hikmah

Hadits tentang Senyum Itu Sedekah, Berikut Keutamaannya

Kastolani Marzuki · Jumat, 09 Juli 2021 - 15:40 WIB
Hadits tentang Senyum Itu Sedekah, Berikut Keutamaannya
Senyum dalam Islam merupakan kebaikan yang bernilai sedekah. (Foto: ilustrasi/Thesundaily).

لَا تَسُبَّنَّ أَحَدًا، وَلَا تَزْهَدنّ فِي الْمَعْرُوفِ، وَلَوْ أَنْ تَلْقَى أَخَاكَ وَأَنْتَ مُنْبَسِطٌ إِلَيْهِ وَجْهَكَ

Rasulullah Saw. bersabda: Jangan sekali-kali kamu mencaci seseorang, dan jangan sekali-kali pula kamu kikir berbuat kebaikan, sekalipun berupa senyuman yang kamu layangkan kepada saudaramu saat bersua dengannya. (HR Ahmad)

Dalam redaksi lain disebutkan:

"لَا تحقرَنّ مِنَ الْمَعْرُوفِ شَيْئًا، وَلَوْ أَنْ تَلْقَى أَخَاكَ وَوَجْهُكَ مُنْبَسط،

Rasulullah Saw. bersabda: Jangan, sekali-kali kamu meremehkan kebaikan barang sedikitpun, sekalipun berupa senyuman yang kamu layangkan kepada saudaramu saat bersua dengannya. (HR Ahmad) 

2. Senyum tidak Membatalkan Shalat

Tersenyum saat melaksanakan shalat tidak membatalkannya:

عَنْ جَابِرِ ض عَنِ النَّبِيِّ  قال : التَّبَسُّمُ لاَ يَقْطَعُ الصَّلاَةَ وَلَكنْ القَرقَرة - رواه البيهقي وابن أبي شيبة.

Dari Jabir bin Abdillah radhiyallahuanhu bahwa Nabi SAW bersabda,"Senyum itu tidak membatalkan shalat tetapi yang membatalkan adalah tertawa. (HR. Al-Baihaqi dan Ibnu Abi Syaibah)

لاَ يَقْطَعُ الصَّلاَةُ الكَشَرُ وَلَكِنْ تَقْطَعُهَا القَهْقَهَةُ - ورواه الطبراني

Kelihatan gigi ketika tersenyum tidak membatalkan shalat, yang membatalkan shalat itu adalah tertawa dengan suara keras. (HR. Ath-Thabarani).


Editor : Kastolani Marzuki

Follow Berita iNews di Google News