skin ads
skin ads

5 Resep Kering Tempe Sederhana, Ini Bahan Dasar dan Cara Membuatnya

Siska Permata Sari · Jumat, 31 Desember 2021 - 20:12 WIB
5 Resep Kering Tempe Sederhana, Ini Bahan Dasar dan Cara Membuatnya
Resep Kering Tempe pedas manis (Foto: Instagram@setia_dini91)

3. Resep kering tempe garing

Bahan:

3 potong tempe secukupnya
6 siung bawang merah 
4 siung bawang putih 
Secukupnya kecap manis 
Secukupnya daun jeruk
Daun salam
Lengkuas 
Bawang goreng 
Minyak goreng 
Secukupnya gula 
Garam

Cara membuat:

1. Pertama, potong tempe kecil-kecil, kemudian goreng sampai kering dengan api sedang.
2. Lalu siapkan bumbunya. Kupas bawang merah, bawang putih, kemudian haluskan bersama daun jeruk, daun salam dan lengkuas.
3. Setelah bumbu halus, tumis hingg harum.
4. Kemudian masukkan tempe ke dalam bumbu, tambahkan kecap, garam dan gula secukupnya.
5. Masak hingga matang dan berikan bawang goreng. Sajikan.

4. Resep kering tempe teri

Bahan:

1 papan tempe ukuran sedang 
250 gr teri 
125 gr kacang 
3 lembar daun salam kering 
1 sereh geprek 
1 bungkus santan instant 
5 sendok makan gula pasir 
250 ml minyak untuk menggoreng 
3 siung bawang putih 
5 bawang merah 
5 Cabai rawit atau sesuai selera 
1 sendok teh garam 
1/2 sdt penyedap rasa

Cara membuat:

1. Pertama, potong tempe kecil-kecil. Lalu panaskan minyak goreng dan goreng tempe hingga kering. Goreng juga teri dan kacang.
2. Lalu siapkan bumbunya. Haluskan bawang merah, bawang putih, dan cabai rawit.
3. Setelah itu, panaskan wajan, beri 2 sendok makan minyak, masukkan gula, santan instant dan bumbu halus.
4. Masak hingga menjadi karamel. Masukkan daun salam dan sereh.
5. Setelah menjadi karamel, masukkan tempe, teri, dan kacang. Aduk rata.
6. Setelah matang, dinginkan. Anda bisa langsung menyajikannya atau meletakkannya di dalam toples agar lebih awet.


Editor : Vien Dimyati

Follow Berita iNews di Google News