3. Resep Roti Sobek Kasur
Bahan:
260 gr terigu protin (250 gr)
1 sdm susu bubuk
30 gr gula
1 sdt ragi instan
160-180 gr air dingin
35 gr mentega
Sejumput garam
Cara Membuat:
1. Campur semua bahan, kecuali mentega dan garam. Beri air sedikit-sedikit sampai dirasa pas, uleni sampai kalis. Tambahkan mentega dan garam, uleni sampai kalis elastis.
2. Bagi menjadi 16 bagian (berat ±34 gram). Istirahatkan 10 menit. Rounding dan susun di loyang yang sudah dioles carlo/mentega & dialasi baking paper. Loyang 20x20cm.
3. Proofing sekitar 30 menit sampai 1 jam, sampai mengembang 2x lipat.
4. Panggang suhu 170-180°C (panaskan 15 menit sebelumnya) selama 30 menit atau sampai matang. Sesuaikan oven masing-masing.
5. Keluarkan dari loyang, segera oles atasnya dengan mentega.
6. Sajikan begitu saja, dicocol dengan susu sudah enak.
4. Resep Roti Sobek Susu
Bahan:
370 gr tepung protein tinggi
30 gr susu bubuk
30 gr gula
4 gr ragi
1 butir telur
200 - 250 ml susu cair
40 gr mentega
Cara Membuat:
1. Campur semua bahan kecuali mentega. Uleni sampai setengah kalis.
2. Masukkan mentega, ulen lagi sampai kalis/window pane. Diamkan 1 jam atau sampai mengembang 2 kali lipat.
3. Kempeskan adonan lalu timbang @35gr. Istirahatkan adonan selama 12 menit.
4. Gilas adonan dan tata di loyang roti sobek. Diamkan lagi sampai mengembang 2 kali lipat sekitar 45 menit.
5. Setelah oven panas, oles adonan dengan kuning telur/susu cair, panggang sampai matang.
Editor : Vien Dimyati
Follow Berita iNews di Google News